HUBUNGAN
MAKHLUK HIDUP DENGAN MAKHLUK HIDUP
Makhluk
hidup tidak dapat hidup sendiri tanpa bantuan dari makhluk hidup
lain. Mereka hidup saling ketergantungan satu sama lain, karena
mereka saling membutuhkan. Pada beberapa makhluk hidup terdapat
beberapa hubungan yang bersifat khusus. Hubungan khusus antar makhluk
hidup disebut simbiosis.
Sisbiosis dapat dibedakan menjadi tiga yaitu:
1.
Simbiosis Mutualisme
Simbiosis mutualisme
adalah hubungan antara dua makhluk hidup yang bersifat saling
menguntungkan .
contohnya hubungan
antara kupu-kupu dengan tanaman bunga. Kupu-kupu membutuhkan nektar
yang terdapat pada bungan sebagai makanannya. Sementara itu, bunga
membutuhkan kupu-kupu untuk membantu penyerbukan.
2. Simbiosis
Parasitisme
Simbiosis parasitisme
adalah hubungan antara dua makhluk hidup yang satu mendapat
keuntungan tetapi yang lain dirugikan.
contohnya hubungan
antara tanaman teh dengan benalu, benalu beruntung karena mendapatkan
makanan dari tanaman teh, sedangkan tanaman teh dirugikan karena
makanannya diambil oleh benalu. Benalu disebut sebagai tumbuhan
parasit karena menumpang dan merugikanpada tumbuhan lainuntuk
mendapatkan makanan.
3. Simbiosis
Komensalisme
Simbiosis komensalisme
adalah hubungan antar dua makhluk hidup yang menguntungkan salah satu
pihak, tetapi pihak lain tidak dirugikan.
Contoh: hubungan
antara ikan hiu dengan ikan remora. Ikan remora diuntungkan karena
mendapat sisa-sisa makanan dan perlindungan dari ikan hiu. Bagi ikan
hiu ada tidaknya ikan remora tidak berpengaruh terhadapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar